Di Indonesia memiliki profesi unique karena banyak orang Indonesia yang memutar otak 360 derajat agar bisa menghasilkan pundi pundi rejeki. Baiklah ini 5 Pekerjaan yang hanya ada di Indonesia, dan mungkin gak akan ketemu diluar negeri :v !!
1. Ojek Payung
2. Jahit Keliling
Mungkin dulu kita harus pergi ke tukang jahit untuk membenarkan baju atau celana kita. Nah, ada juga yang males karena harus keluar capek buat ke penjahit. Maka para tukang jahit berakal pandai pun mulai usah Jahit Keliling nya. Jahit keliling akan mengelilingi perumahan / kompleks , biasanya jika ingin membenarkan pakaian, si komsumer akan memanggil jahit keliling untuk berhenti. Bukan hanya kemeja / celana sekarang ada jahit keliling yang menerima permak jeans.
3. Tukang Jamu
Tukang Jamu biasanya beroperasi di perumahan atau tempat yang biasa digunakan olah raga, dengan menggendong jamu jualannya para tukang jamu biasa menawarkan jamunya pada para ibu ibu / orang yang setalah olahraga agar badannya tetap fit.
4. Pedagang Keliling
Sama seperti Jahit Keliling, Pedagang keliling juga mengelilingi dari perumahan satu ke yang lain untuk mencari pelanggan. Pedagang keliling sudah banyak jumlahnya di Indonesia mulai dari makanan berat, makanan ringan, mainan, es krim, pakaian, peralatan rumah, dan lain lain.
5. Joki 3 in 1
Ada satu profesi yang unik di jakarta. joki 3-in-1. Profesi ini tidak dapat ditemui di tempat lain di seluruh dunia, karena sampai saat ini peraturan 3 in 1 ini hanya ada di kota Jakarta, di sepanjang jalan sudirman, jalan thamrin dan sebagian jalan gatot subroto. Peraturan 3-in-1 adalah keharusan bagi kendaraan pribadi beroda empat atau lebih untuk mengangkut minimal 3 orang (termasuk pengemudinya) pada waktu tertentu di jalur – jalur protokol. Berkat adanya peraturan ini banyak joki-joki yang menawarkan jasa agar kendaraan pribadi tidak ditilang saat melintasi jalur 3-in-1.
Sekian dulu postingan saya kali ini tentang 5 pekerjaan unik yang hanya bisa ditemukan di Indonesia, semoga bermanfaat . Terimakasih atas kunjungannya . . . Bye
Tidak ada komentar:
Posting Komentar